Logo PDF/commons.wikimedia.org |
Sebenarnya banyak sekali tutorial di internet yang membahas hal yang sama dengan apa yang akan Saya uraikan.
Banyak juga aplikasi yang bisa menjadi referensi Anda untuk sekedar merubah file PDF ke Word atau sebaliknya dengan menggunakan software gratisan sampai yang berbayar.
Tetapi lewat tulisan ini saya bukan ingin mengajak Anda untuk mengunduh dan meng-install sebuah aplikasi,karena Saya rasa itu tidak perlu.
Kini dengan semakin maju dan berkembangnya tekhnologi internet akan semakin memberikan kemudahan bagi Kita untuk lebih efisien dan menghemat waktu dalam menyelesaikan pekerjaan yang menjadi 'santapan' Kita sehari-hari.
Oke,kita kembali ke topik.Jika Anda ingin merubah file PDF ke Word atau sebaliknya tanpa harus mengunduh dan meng-install aplikasi lagi,begini caranya:
1. Anda buka situs atau website ini http://www.pdfonline.com.Website tersebut mempunyai tampilan seperti gambar di bawah ini (versi mobile karena saya nulis pakai Android) dan ukuran file maksimum untuk diupload adalah sebesar 2 MB (Mega Bytes).
2. Jika Anda menggunakan Handphone/Mobile ganti dengan 'Show Desktop Version' agar lebih mudah.
3. Jika Anda ingin men-corvet file PDF ke Word,klik 'upload a file to convert..',lalu browse/cari dimana file tersebut anda simpan.
4. Dalam tahap ini Anda mempunyai dua pilihan 'Sharing option',Anda pilih saja 'Do not make me document public',jangan lupa isikan email anda
5. Klik 'Continue' untuk melanjutkan
6. Tunggu sampai file anda selesai di 'convert'
7. Setelah selesai Anda tinggal buka email,cek folder inbok atau spam.
Itulah tahap-tahap men-convert file dari file PDF ke Word atau sebaliknya.Selain itu pada web ini Anda bisa men-convert PDF ke HTML,Web ke PDF dan PDF ke JPG.Semoga bermanfaat.
ConversionConversion EmoticonEmoticon