Acer Aspire One/en.wikipedia.org |
Bagi anda yang memiliki netbook acer aspire tentu pernah mengalami masalah dengan netbook tersebut.Salah satunya adalah ketika kita menyalakan tombol power pada netbook tersebut,ternyata yang keluar hanya tampilan gelap atau blank.
Mungkin anda pernah berfikir untuk membongkar cassing dan mencopot RAM dan Harddisk kemudian memasangnya kembali,tetapi usaha tersebut ternyata belum membuahkan hasil juga.Ternyata masalahnya bukan pada RAM atau Harddisk tersebut,lalu pada apa?
Lewat postingan ini saya akan sharing pengalaman saya yang belum lama ini terkena kasus yang sama ( tampilan netbook blank dan saya sudah mencoba bermacam cara tetapi belum juga membuahkan hasil ketika itu.)
Sebenarnya salah satu masalah netbook acer yang tidak mau masuk windows atau layar blank terletak pada bios netbook tersebut.
Apakah bios itu? Bios atau Basic Input/Output System merupakan instruksi
perangkat elektronik yang digunakan komputer untuk memulai sistem beroperasi. BIOS terletak
pada chip di dalam komputer dan dirancang secara khusus untuk melakukan operasi awal sebuah
komputer.
Alat ini sangat penting, karena nafas awal komputer ada disini.
Fungsi utama BIOS adalah untuk memberikan instruksi untuk Power-on self test
(POST). Tes untuk memastikan bahwa komputer memiliki semua bagian yang diperlukan dan
fungsi yang dibutuhkan untuk mulai beroperasi adalah baik, seperti penggunaan memori,
keyboard dan bagian lainnya.
Jika ada kesalahan yang terdeteksi pada saat tes, maka BIOS
memerintahkan komputer untuk memberikan kode yang mengungkapkan masalah tersebut. Kode
Kesalahan biasanya serangkaian beep terdengar lama setelah startup.
Ada beberapa ciri-ciri notebook AA1 hanya trouble sistem biosnya diantaranya adalah:
a. Mati Total namun kipas atau FAN menyala
b. Tidak ada tampilan
Layar BLANK hitam
No BOOT to BIOS Setup atau tidak bisa masuk BIOS
Sebenarnya banyak sekali artikel tutorial semacam ini di internet.Tetapi kebanyakan tutorial tersebut membahas tentang masalah trouble pada netbook Acer seri AOA-110 dan AOA-150.
Oke kita langsung saja
Download terlebih dahulu file BIOS ACER D270.Anda dapat mengunduhnya lewat google dengan kata kunci 'ACER D270 bios'.Jika Anda telah menemukan file tersebut,ikutilah langkah-langkah berikut ini.
Siapkan flashdisk 2GB dan format terlebih dahulu flashdisk tersebut ke dalam system FAT
Copy semua file Bios yang sudah anda download (ingat! copy semua file-nya,jangan ada yang dirubah atau direname.Copy filenya saja,jangan foldernya) ke dalam USB yang telah anda siapkan.
Masukkan flashdisk ke dalam port netbook acer aspire D270 anda
Lepaskan / jangan pasang batteray netbook
Hubungkan kabel power adaptor ke netbook
Tekan tombol Fn dan Esc pada keyboard secara bersamaan
Tekan tombol power
Tahan tombol Fn dan Esc kira-kira 15 detik sampai netbook restart sendiri
Lepas tombol Fn dan Esc bersamaan,
Tunggu beberapa menit.
ini adalah pengalaman saya ketika netbook acer aspire one D270 saya mengalami gagal booting dan yang keluar hanya tampilan blank pada monitor.Jika cara diatas belum berhasil lebih baik bawa netbook acer aspire one D270 ke tekhnisi.
ConversionConversion EmoticonEmoticon