Tahukah Anda,selain untuk dinikmati dalam bentuk minuman,ternyata bubuk kopi juga mempunyai manfaat atau kegunaan lain.
Biji kopi/images by pixabay.com |
Kopi adalah minuman yang cukup populer dan banyak disukai orang sebagai minuman pelengkap dalam melakukan aktifitas sehari-hari.
Secangkir kopi dipagi hari dipercaya dapat memberikan semangat bagi peminumnya,selain itu juga berfungsi untuk mengusir rasa kantuk karena zat cafein yang terkandung didalamnya.
Tahukah Anda,selain untuk dinikmati dalam bentuk minuman,ternyata bubuk kopi juga mempunyai manfaat atau kegunaan lain,diantaranya :
1. Mengusir bau tak sedap
Bau tak sedap memang terkadang muncul dari bagian/sudut rumah dan perkakas yang ada dalam rumah Anda,salah satunya mungkin kulkas yang sering Anda gunakan untuk menyimpan makanan dan minuman,juga buah-buahan,daging,dan sayuran.Jika Anda mempunyai masalah dengan kulkas Anda yang mengeluarkan bau tidak sedap,gunakanlah bubuk kopi untuk mengatasi masalah tersebut.Caranya adalah keringkan beberapa sendok bubuk kopi dalam sebuah wadah (Anda juga bisa menggunakan kertas),setelah itu masukkan ke dalam mangkuk dan selanjutnya taruhlah ke dalam kulkas.Selain kulkas Anda juga bisa menaruhnya di dalam laci atau bagian-bagian tertentu dari dapur Anda.2. Sebagai pupuk/penyubur tanaman
Manfaat lain dari bubuk kopi yang perlu Anda tahu adalah sebagai zat penyubur atau pupuk bagi tanaman Anda.Caranya cukup mudah,Anda hanya perlu mencampurkan bubuk kopi secukupnya dengan tanah yang akan Anda gunakan sebagai media tanam.3. Membuat kucing tidak betah
Bagi Anda yang alergi terhadap kucing dan mungkin juga kesal karena tanaman Anda rusak dan harus membersihkan kotoran kucing yang baunya sangat menyengat,maka cara yang dapat Anda lakukan adalah dengan menaburkan bubuk kopi secukupnya ditambah gerusan kulit jeruk di atas tanah dimana biasanya si kucing bermain.Dengan cara demikian maka kucing akan menghindar dan menjadi tidak betah karena aroma bubuk kopi dan gerusan kulit jeruk tersebut.4. Mengusir semut
Hewan yang tergolong kecil ini memang sering membuat kita jengkel karena sangat merugikan.Selain itu juga terkadang kita merasakan gigitannya yang cukup membuat kulit bentol dan sakit.Untuk mengusir semut dengan bubuk kopi caranya cukup mudah.Taburkan sedikit bubuk kopi di area yang terdapat banyak semut,maka perlahan-lahan semut akan bubar dengan sendirinya karena aroma yang dikeluarkan oleh bubuk kopi tersebut.5. Menyamarkan goresan
Jika perabot rumah Anda banyak terdapat goresan,terutama yang terbuat dari kayu dan Anda ingin menyamarkannya,caranya adalah oleskan bubuk kopi secukupnya pada tempat yang tergores,maka goresan tersebut akan tersamarkan akibat warna coklat dari bubuk kopi tersebut.Itulah beberapa poin kegunaan kopi selain yang biasa kita nikmati sebagai minuman pengusir kantuk.Selamat mencoba,semoga bermanfaat.
ConversionConversion EmoticonEmoticon