source:pixabay.com |
Tidak semua orang mengetahui,bahwa sebuah password yang telah berhasil dibobol oleh penjahat cyber akan sangat berbahaya bagi kartu kredit yang dimiliki seseorang.
Para ahli mengatakan bahwa password yang digunakan untuk akun sosial media lebih sering menjadi sasaran target seorang cyber crime.Orang biasanya menggunakan nama yang sama pada ID dan password untuk semua akun yang mereka gunakan,dan itu akan sangat membantu bagi orang yang berniat jahat untuk membobol akun mereka.Hampir 80% akun yang berhasil diambil alih adalah akun yang mempunyai password pendek dan mudah untuk ditebak.
Password merupakan sebuah basis pertahanan yang sangat penting untuk menolak semua akses yang menuju ke akun Anda.Oleh karena itu disarankan untuk membuat sebuah password dengan kekuatan yang mumpuni untuk melindungi akun email dan akun sosial media Anda dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
Tes Password menggunakan website Kaspersky Secure Password Checker
Screenshot Kaspersky Secure Password Check |
Source:ilovefreesoftware.com |
Cara menggunakannya juga cukup simpel.Anda tinggal mengetik password pada kolom yang tersedia untuk mengukur kekuatan password Anda.Jika password yang Anda gunakan terlalu singkat,dan apabila terdapat kesalahan dalam pengetikan,maka website tersebut akan memberitahukan kepada Anda.
Coba Kaspersky Secure Password Check di sini,semoga bermanfaat.
ConversionConversion EmoticonEmoticon